Saturday, March 27, 2010

earth hour 2010

ini kali ke dua kami mengikut-sertakan diri jadi satu keluarga yang ikut mematikan lampu selama satu jam selama earth hour. anak2 setelah makan malam mulai sibuk mencari senter, menyiapkan lilin dan korek api. tanpa terasa waktu berjalan dan menginjak jam 20.30. lilin pun dinyalakan, dan supaya praktis kami ke luar rumah untuk mematikan saklar utama. seperti tahun kemarin, kami juga mengamati rumah2 tetangga, yang ternyata, seperti tahun lalu, sama cueknya, apakah karena tidak tahu atau tahu dan tidak peduli... akhirnya kali ini juga hanya rumah kami yang berpartisipasi, padahal publikasi di televisi diputar beberapa waktu sebelum event ini...

anak2 memang tidak bertanya seperti tahun lalu... walaupun mungkin banyak pertanyaan di benak mereka. mereka tahu betul masalah lingkungan adalah masalah serius, mungkin mereka bertanya kenapa tidak ada yang peduli... persis seperti saat kami pergi ke hutan kota lembah siliwangi sewaktu ada rencana akan dibangun proyek komersial di sana. waktu itu ada sekelompok kecil orang yang berkumpul karena kepedulian, dan waktu itu anakku bertanya: "kok yang datang hanya segini?".

akupun sedikit kecewa dan berpikir hal yang sama, bedanya ada ide baru yang muncul di benakku, di tahun depan aku akan mencoba membuat dan membagikan leaflet sederhana ke para tetangga rumahku, untuk meyakinkan bahwa mereka tahu tentang hari ini, dan dari sana mungkin aku bisa melihat sejauh mana mereka peduli... karena hal kecil ini yang sebetulnya tidak terlalu berarti buat planet bumi mencirikan soal kesadaran, bahwa dengan mematikan lampu, kita 'vote earth'. Kita memilih bumi kita, memilih untuk peduli, memilih untuk menjadi sadar bahwa apapun yang kita lakukan sehari-hari tanpa kita pikirkan (dan membebani alam lingkungan) bisa kita rubah... memilih untuk memilih cara-cara lain yang lebih ramah lingkungan supaya bumi kita kembali sembuh dan tetap menjadi tempat tinggal yang nyaman dan manusiawi untuk generasi dan generasi mendatang...

No comments: